Photopus adalah alat konversi dan pengeditan gambar yang memungkinkan Anda mengerjakan banyak foto sekaligus, jadi Anda dapat menghemat banyak waktu ketika mengerjakan tugas-tugas sederhana yang akan sangat membosankan dengan program lain.
Jadi, program ini memungkinkan Anda mengubah ukuran kelompok foto untuk memberi semuanya format yang sama, merotasi rangkaian foto vertikal supaya menjadi horizontal, atau mengubah nama semua berkas dalam direktori sehingga memiliki rangkaian teks yang sama dalam namanya.
Selain itu, tentu saja Anda dapat mengubah format berkas yang dipilih, memilih format-format paling populer (JPG, PNG, BMP, GIF, PDF, TIFF, dsb.), memotong gambar, dan bahkan menerapkan efek tertentu seperti skala abu-abu, efek kabur, koreksi mata merah, dan banyak lagi.
Antarmuka program secara spesifik didesain supaya nyaman digunakan. Mengonversi lusinan foto ke format yang Anda inginkan dapat dilakukan hanya dengan memilih dan mengeklik. Alat ini mendukung cukup banyak berkas, yaitu BMP, JPG, GIF, TIFF, TGA, PNG, ICO, PDF, PDF/A, PSD, WMF, EMF, JBIG, JBIG2, WBMP, PICT, PCT, JNG, JPEG 2000, PIC, ICB, VDA, VST, PDD, WAP, WBM, EXR, PNM, PBM, PGM, PPM, XPM, CUR, CUT, DDS, DIB, FAX, HDR, IFF, BIE, JBG, JB2, JIF, KOA, LBM, MNG, PCD, PCX, PFM, PGM, RAS, SGI, RLE, XBM, EXIF, JTIF.
Photopus adalah alat pengeditan foto yang sangat berguna. Dan walaupun memiliki beberapa kekurangan jika Anda hanya mengerjakan satu atau dua foto, kelebihan program ini akan terungkap begitu Anda mulai mengerjakan serangkaian foto sekaligus.
Komentar
Belum ada opini mengenai Photopus. Jadilah yang pertama! Komentar